Capai Target Di Pemilu Mendatang, El Adrian Shah Minta Pengurus Kerja Cerdas Gaspol Lah, Apa Lagi.!

- Reporter

Minggu, 16 November 2025 - 21:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN,

Ketua DPD HANURA El- Adrian Shah Photo Bersama Dengan Seluruh Pengurus

– Ketua DPD Partai Hanura Sumatera Utara (Sumut) terpilih periode 2025–2030, El Adrian Shah SE, MIP, menegaskan bahwa seluruh kader dan pengurus partai harus mulai mempersiapkan diri sejak dini untuk menghadapi Pemilihan Umum mendatang. Ia mengingatkan bahwa kesiapan sejak awal diperlukan agar saat tahapan Pemilu, termasuk verifikasi faktual oleh KPU, Partai Hanura sudah dalam kondisi siap penuh.

 

El Adrian meminta seluruh pengurus dan kader, mulai dari tingkat provinsi hingga desa, menjalankan program kerja yang telah disusun secara disiplin. Setiap program akan dievaluasi untuk memastikan progres dan hasilnya berjalan sesuai target.

 

“Mulai hari ini saya tidak ingin kita terlalu santai. Hanura lima tahun ke depan harus bangkit: bergerak, kerja cepat, maksimal, dan cerdas. Kita punya target di Pemilu mendatang dan target itu harus kita raih. Maka saya tekankan sekali lagi: jangan kerja santai. Gerak cepat, kerja maksimal, dan cerdas,” tegas El Adrian dalam sambutannya pada Rapat Pleno, Up-Grading dan Perkenalan Pengurus DPD Partai Hanura Sumut di Mall Focal Point, Ring Road Medan, Minggu (16/11/2025).

Baca Juga :  PDIP: Ganjar Blusukan Rakyat Berbondong-bondong, Prabowo Tak Ada yang Datang

 

Ia mengatakan, kerja keras dan kekompakan sangat dibutuhkan agar para Caleg Hanura dapat meraih kursi legislatif sebanyak-banyaknya.

 

Acara tersebut turut dihadiri Sekretaris DPD Hanura Sumut Ir H. Dasril Piliang MM, Bendahara Hj Muchairani SH M.Kn, serta sejumlah pengurus seperti Syaiful Amri S.Sos MIP, Mahmudin Hamzah Sinaga S.Sos MIP, Fityan Hamdy, Dr Syafrizal, Susi Permadani, Maulandrayu Rahmaddian Shah, dan Khairuddin Aritonang. Hadir pula Dewan Penasihat Ir Indra Mulia Lubis, Ketua Lasmura yang juga Anggota DPRD Sumut Lambok Andreas Simamora, Hj Riri Stephanie Siregar SH MH, Dr Hepy K Laia SH MH, serta pemateri Up-Grading Yoffi Andinata S.Pd M.Si.

 

Dalam kesempatan itu, El Adrian menyampaikan bahwa kepengurusan DPD Partai Hanura Sumut periode 2025–2030 dibentuk dengan struktur yang “gemuk”, menyesuaikan luasnya wilayah kerja di Sumatera Utara.

Baca Juga :  DPD Hanura Sumut Dorong Pemerintah Tangani Bencana Banjir Dan Longsor

 

“Hari ini kita memang butuh kepengurusan yang banyak. Saya tidak ingin waktu kita terbuang percuma. Kepengurusan yang gemuk ini harus bekerja cepat, cerdas, dan maksimal. Harus mampu meyakinkan hati masyarakat untuk memilih Hanura, serta membantu para Caleg dalam perjuangan di Pemilu mendatang,” katanya.

 

Ia menegaskan pentingnya saling membantu sesama pengurus dan kader sebagai wujud kekompakan dan kepedulian terhadap kemenangan Hanura di Pemilu.

 

Di akhir sambutan, El Adrian menyerukan agar seluruh pengurus semakin dekat dan peduli kepada masyarakat sehingga Hanura bisa memperluas basis suara di berbagai wilayah.

 

“Mari sama-sama kita berjuang. Persiapkan diri untuk bertarung demi meraih kursi legislatif sebanyak-banyaknya di Sumatera Utara. Saya yakin, dengan kekompakan dan kerja yang ulet, maksimal dan cerdas, Partai Hanura mampu memenangkan Pemilu mendatang,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel beritamedannews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DPD KNPI Kota Medan Gelar Musda XV, Pendaftaran Calon Ketua Dibuka 6–7 Januari 2026
Dari Jalanan Medan ke Pelosok Aceh Tamiang, Aksi Kemanusiaan GODAMS Ajak Jaga Lingkungan
Tanggapi Santai Pencopotan Dirinya Sebagai Ketua Golkar Sumut, Musa Rajekshah : ‘Saya Tidak Tahu Secara Detail, Sepenuhnya Saya Serahkan Ke DPP’
Pemerintah Pusat Klaim Bergerak Cepat, Aceh Sebut Arahan Presiden Tak Jalan di Lapangan
Prabowo Tegaskan Kemandirian Indonesia di Tengah Pemulihan Bencana Sumatera
Atas Dasar Kemanusiaan, Wakil Wali Kota Medan Tinjau dan Salurkan Bantuan ke Lokasi Banjir Langkat
Bareskrim Polri Buru Dalang Perusakan Hutan di Sumatera: Pemilik Alat Berat Diincar
Setelah Viral, Kementan Akui Kesalahan Data dan Sampaikan Permintaan Maaf, Gitu Aja Lah Terus Sampai Kiamat
Tag :

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 13:39 WIB

DPD KNPI Kota Medan Gelar Musda XV, Pendaftaran Calon Ketua Dibuka 6–7 Januari 2026

Minggu, 21 Desember 2025 - 13:21 WIB

Dari Jalanan Medan ke Pelosok Aceh Tamiang, Aksi Kemanusiaan GODAMS Ajak Jaga Lingkungan

Sabtu, 20 Desember 2025 - 21:40 WIB

Tanggapi Santai Pencopotan Dirinya Sebagai Ketua Golkar Sumut, Musa Rajekshah : ‘Saya Tidak Tahu Secara Detail, Sepenuhnya Saya Serahkan Ke DPP’

Jumat, 19 Desember 2025 - 20:21 WIB

Pemerintah Pusat Klaim Bergerak Cepat, Aceh Sebut Arahan Presiden Tak Jalan di Lapangan

Jumat, 19 Desember 2025 - 13:23 WIB

Prabowo Tegaskan Kemandirian Indonesia di Tengah Pemulihan Bencana Sumatera

Berita Terbaru