Raja Juli Antoni: PSI Harus Jadi Partai ‘Jelata’ yang Hadir untuk Rakyat Kecil

- Reporter

Senin, 24 November 2025 - 13:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANGKA BELITUNG, Beritamedannews.com — Menteri Kehutanan yang juga Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Raja Juli Antoni, menegaskan bahwa PSI harus semakin membumi, hadir untuk rakyat kecil, serta memperkuat struktur hingga tingkat paling bawah. Ia menekankan, PSI tidak boleh lagi dipandang sebagai partai “jelita”, melainkan harus menjadi partai yang benar-benar “jelata” dan berpihak pada masyarakat kecil.

 

Hal itu disampaikan Raja Juli dalam Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) PSI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang digelar pada Sabtu (22/11/2025).

 

“PSI dulu terkenal sebagai partai jelita, tapi sekarang kita ubah jadi jelata. Dulu dikenal hotel bintang lima, sekarang jadi kaki lima. Artinya, kita harus hadir untuk masyarakat,” ujar Raja Juli dalam keterangannya yang dikutip dari Kompas.com, Sabtu (22/11).

Baca Juga :  Prabowo Subianto: Kekuasaan Itu Bukan Tujuan, Tapi Alat untuk Berbuat Baik bagi Rakyat

 

Raja Juli menegaskan bahwa kemenangan elektoral tidak mungkin diraih tanpa struktur partai yang kuat hingga akar rumput. Karena itu, PSI Bangka Belitung diminta untuk terus memperkuat jaringan politik sampai tingkat desa dan TPS.

 

“Kunci kemenangan kita tidak lain dan tidak bukan adalah merapikan infrastruktur partai sampai ke desa, sampai ke TPS-TPS di Bangka Belitung. Kita harus belajar dari partai-partai senior bahwa pemenang pertarungan politik adalah partai yang memiliki basis massa di level TPS,” ujarnya.

 

Ia juga mengapresiasi capaian PSI Bangka Belitung yang telah berhasil membentuk seluruh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di wilayah tersebut.

Baca Juga :  Ini Baru Pemimpin!! Presiden Prabowo Resmi Tandatangani Rehabilitasi Direksi ASDP. Mantaplah.!!

 

“Alhamdulillah, puji Tuhan, kita sudah terbentuk DPC se-Bangka Belitung. Artinya, kita sudah sampai ke tingkat kecamatan. Mohon dalam waktu yang tidak lama kita terus rekrut sampai ke DPRD di tingkat desa, dan kemudian lanjutkan ke level paling bawah lagi, RT–RW hingga TPS,” kata Raja Juli.

 

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa hanya dengan jaringan politik yang kokoh dan bersentuhan langsung dengan masyarakat, PSI akan mampu memenangkan Pemilu 2029.

 

“Hanya dengan jaringan politik demikianlah PSI akan memenangkan pertarungan pada 2029. Ini juga menjadi syarat dari sesepuh kita, Mr. J, untuk pada waktunya secara resmi mengumumkan diri bergabung menjadi kader PSI sesegera mungkin,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel beritamedannews.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Siap Siap Kelen Yang “KuNaf” Hubungan Seks Luar Nikah Akan Masuk Penjara
Tanggapi Santai Pencopotan Dirinya Sebagai Ketua Golkar Sumut, Musa Rajekshah : ‘Saya Tidak Tahu Secara Detail, Sepenuhnya Saya Serahkan Ke DPP’
Pemerintah Pusat Klaim Bergerak Cepat, Aceh Sebut Arahan Presiden Tak Jalan di Lapangan
KPK Unjuk Gigi di Akhir Tahun, Bupati dan Oknum Jaksa Bakal Tahun Baruan di Penjara
Prabowo Tegaskan Kemandirian Indonesia di Tengah Pemulihan Bencana Sumatera
Rindu Suara Azan, GIS Ajak Korban Banjir Aceh Tamiang Sholat Berjamaah
Agak Lain Kali Ini, Netizen Dukung Enam Oknum Polisi dalam Kasus Pengeroyokan Matel di Kalibata
JMSI Ajukan Dahlan Iskan sebagai Penerima Anugerah Dewan Pers 2025
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 3 Januari 2026 - 19:23 WIB

Siap Siap Kelen Yang “KuNaf” Hubungan Seks Luar Nikah Akan Masuk Penjara

Sabtu, 20 Desember 2025 - 21:40 WIB

Tanggapi Santai Pencopotan Dirinya Sebagai Ketua Golkar Sumut, Musa Rajekshah : ‘Saya Tidak Tahu Secara Detail, Sepenuhnya Saya Serahkan Ke DPP’

Jumat, 19 Desember 2025 - 20:21 WIB

Pemerintah Pusat Klaim Bergerak Cepat, Aceh Sebut Arahan Presiden Tak Jalan di Lapangan

Jumat, 19 Desember 2025 - 16:14 WIB

KPK Unjuk Gigi di Akhir Tahun, Bupati dan Oknum Jaksa Bakal Tahun Baruan di Penjara

Jumat, 19 Desember 2025 - 13:23 WIB

Prabowo Tegaskan Kemandirian Indonesia di Tengah Pemulihan Bencana Sumatera

Berita Terbaru