MEDAN, Beritamedannews.com — Warga Jalan Dwikora No. 1C, Kelurahan Tanjung Rejo, Kecamatan Medan Sunggal, dikejutkan dengan temuan seorang perempuan bernama Faizah Soraya (42) yang tewas dengan sejumlah luka tusukan pada Rabu (10/12/2025) dini hari. Korban ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di kamar rumahnya sekitar pukul 04.50 WIB.

Informasi yang dihimpun dari Babinsa Koramil 0201-06/Medan Sunggal, Sertu Hasnul Wahyudi, menyebutkan bahwa laporan awal diterima dari Ketua Lingkungan XI, Husni, yang menginformasikan adanya kematian tidak wajar terhadap korban.
Menurut keterangan suami korban, Alham, peristiwa bermula saat korban bersama dua anaknya tidur sekamar di lantai satu rumah pada Selasa (9/12) malam sekitar pukul 21.30 WIB. Sementara itu, Alham tidur di lantai dua.
Sekitar pukul 04.30 WIB, salah satu anak korban berteriak memanggil ayahnya untuk meminta pertolongan. Saat Alham turun ke lantai satu, ia mendapati istrinya sudah tergeletak dalam keadaan lemah dengan banyak luka tusukan di bagian punggung dan tangan. Total terdapat 20 luka tusuk yang ditemukan pada tubuh korban.
Sementara itu, anak kedua korban yang diduga melakukan penusukan, ditemukan dalam kondisi memegang pisau. Dugaan sementara, motif pelaku dipicu rasa sakit hati setelah sebelumnya melihat ibunya memarahi kakaknya.

Polsek Sunggal tiba di lokasi sekitar pukul 06.30 WIB dan langsung memasang garis polisi. Tim Inafis Polrestabes Medan kemudian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) sekitar pukul 07.00 WIB.
Pada pukul 08.15 WIB, jenazah korban dievakuasi ke RS Bhayangkara Medan untuk keperluan otopsi.
Hingga saat ini, proses penyelidikan masih berlangsung. Polisi belum memberikan keterangan resmi mengenai status hukum terduga pelaku mengingat yang bersangkutan masih di bawah umur.
Seluruh rangkaian kegiatan olah TKP berlangsung aman dan lancar di bawah pengawasan aparat keamanan.

.








